Jakarta, 28 Februari 2025 – Utusan Khusus Presiden Bidang Iklim dan Energi Hashim Djojohadikusumo pada tanggal 26 Februari 2025, memberikan pernyataan bahwa sikap Presiden Prabowo Subianto menolak implementasi skema Power Wheeling di sektor ketenagalistrikan Indonesia karena penguasaan dan pengusahaan ketenagalistrikan harus tetap di bawah kendali negara.
Hal ini disampaikan oleh Founder Indonesia Muda Nasarullah Hamid.Nasarullah mengatakan bahwa “Saya melihat sikap nasionalisme yang kuat dalam pernyataan Bapak Hashim Djojohadikusumo, serta menegaskan komitmen pemerintahan Bapak Prabowo Subianto dalam mewujudkan ketahanan dan keamanan energi Indonesia”.
“Tentunya penguasaan dan pengusahaan energi khususnya di sektor ketenagalistrikan harus tetap berada kendali negara sesuai dengan amanat Undang Undang Dasar 1945 Pasal 33″. Tambahnya.”
Di tengah kondisi global yang sedang tidak pasti serta adanya korporasi asing yang ingin masuk ke dalam bisnis ketenagalistrikkan di Indonesia maka sikap Presiden menolak Power Wheeling adalah bentuk komitmen pemerintah dalam menjaga kedaulatan energi Indonesia. Tutupnya.